Unik, Keistimewaan Boneka Kertas dari Indonesia yang Terkenal ke Mancanegara

Cloud Hosting

Pecinta seni yang menggandrungi Papermoon Puppet Theatre tak hanya berasal dari Indonesia, tetapi juga dari mancanegara.

Mereka telah pentas di berbagai negara seperti Amerika Serikat, Jepang, Jerman, Australia, dan Inggris. Hingga saat ini, mereka sudah mengunjungi 15-17 negara dan itu semua diundang langsung.

Bacaan Lainnya

Mereka dibebaskan untuk membawakan kisah apa pun dan cerita yang mereka bawakan setiap kali pentas selalu berbeda.

Biasanya mereka akan melakukan riset terlebih dahulu sebelum pentas. Namun, kisah yang dibawakan tak pernah jauh dari kehidupan sehari-hari. Misalnya, kisah Secangkir Kopi dari Playa yang tampil di film AADC2. 

Kisah ini menceritakan tentang seorang pelajar yang harus berpisah dengan orang-orang tercinta karena harus menuntut ilmu di luar negeri dan tak bisa kembali, walau rindu menghantui.

Apabila Anda tertarik dengan Papermoon Puppet Theatre, ada berbagai cara untuk menikmati pertunjukan mereka.

Anda bisa menonton pertunjukannya, menghadiri workshop-nya, atau menghadiri festival teater boneka internasional yang mereka selenggarakan dua tahun sekali di Yogyakarta.

Tak hanya itu, Anda juga bisa mengikuti kelas seni yang mereka selenggarakan. Ria tak pernah pelit berbagi ilmu tentang pembuatan boneka kertas dan hal-hal yang terkait dengan seni pertunjukan.

Segala informasi tentang kegiatan mereka bisa Anda dapatkan melalui media sosial Papermoon.

Baca berita kami di GOOGLE NEWS

Pos terkait

Tinggalkan Balasan