Ganjar mengaku sempat merasa sangat keletihan sekitar KM 19. Lututnya mulai terasa pegal dan sering jalan pelan-pelan. Namun melihat peserta lain yang begitu semangat, ia pun kembali berlari meski perlahan.
“Dan guide yang mendampingi saya top banget. Dia bisa tahu ritmenya, tambah Pak speed-nya, kurangi Pak. Jadi bisa terkontrol,” ucapnya.
Peran cheering lanjut Ganjar juga sangat penting dalam perlombaan ini. Saat ia mulai lemas, semangatnya kembali terpacu dengan yel-yel para cheering itu.
“Mereka memberikan semangat dan membikin kita terpacu lagi. Saat kurang semangat, ada mereka jadi tambah semangat lagi dan alhamdulillah sampai finish,” ucapnya.
Event Borobudur Marathon digelar pada 12-13 November 2022. Hari pertama ajang ini diikuti peserta dari elite runner dan kategori Young Talent yang diikuti para pelajar.
Sementara, minggu(13/11), event digelar dengan kategori Tilik Candi. Sebanyak 4.552 peserta dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti half marathon sepanjang 21 km. Ganjar Pranowo dan istri, Siti Atikoh ikut serta dalam lomba lari itu.
Gubenur terkesan antusiasme masyarakat Magelang sangat luar biasa pada ajang ini. Mereka berjajar di pinggir jalan untuk memberikan semangat pada para pelari.
“Respon masyarakat luar biasa. Pelajarnya ikut menyambut, masyarakat juga ikut menyambut dengan beragam pertunjukan. Ada seni, budaya dan lainnya.
Mudah-mudahan Borobudur Marathon betul-betul akan menjadi milik masyarakat Borobudur, Magelang dan sekitarnya. Ajang ini milik mereka,” ujarnya.
Pada akhir acara, setelah penyerahan hadiah, Borobudur Marathon ditutup dengan pentas musik Iwan Fals.
Penampilan musisi senior ini berhasil menyihir para peserta terhanyut mengikuti alunan lagu-lagunya. Bahkan Gubernur dan istri ikut naik ke atas panggung untuk bernyanyi bersama.
“Ternyata Iwan Fals sosok yang disukai. Fansnya banyak sehingga semua nyanyi dengan riang gembira,” pungkasnya.
–